
Alat komunikasi tertulis adalah alat yang dapat digunakan untuk mengirim atau menyampaikan informasi secara tertulis dari satu pihak ke pihak lain. Semakin berkembangnya dunia teknologi, alat komunikasi tertulis makin beragam, canggih, serta sangat mudah. Berikut ini adalah beberapa contoh alat komunikasi tertulis mulai dari yang sederhana hingga modern.
Surat merupakan sarana komunikasi untuk menyampaikan informasi secara tertulis yang bertujuan untuk memberitahukan maksud pesan dari si pengirim.
Faxsimile, faksimili, atau fax adalah peralatan komunikasi yang digunakan untuk mengirimkan dokumen dengan menggunakan suatu perangkat yang mampu beroperasi melalui jaringan telepon dengan hasil yang serupa dengan aslinya.
Email merupakan singkatan dari Elektronik Mail atau dalam bahasa Indonesia disebut Surat Elektronik, yaitu sarana untuk mengirim surat tertulis yang dilakukan melalui media internet. Media internet yang dimaksud bisa melalui komputer atau handphone yang terhubung akses internet.
Pesan teks atau SMS adalah sarana membuat dan mengirim pesan elektronik antara dua atau lebih ponsel, atau perangkat tetap atau portabel melalui jaringan telepon.
Media sosial memiliki banyak fitur, termasuk sebagai alat komunikasi tertulis berupa chat hingga komentar. Ada banyak sekali media sosial yang dapat digunakan sebagai alat komunikasi tertulis, seperti Telegram, Twitter, Instagram, Facebook, hingga WhatsApp (WA).
Sekian pembahasan kali ini tentang contoh alat komunikasi tertulis serta cara kerjanya. Kesimpulannya, alat komunikasi tertulis makin canggih dan mudah di zaman modern ini. Kita bisa saling bertukar informasi dengan mudah, murah, dan sangat cepat.