Arti Ciwi Ciwi dalam Bahasa Gaul dan Contohnya

Arti Ciwi Ciwi

Bahasa gaul sangat populer di kalangan anak muda zaman sekarang karena lebih singkat, unik, kekinian, mudah diucapkan, dan mudah diketik. Tak heran jika bahasa gaul banyak kita temui dalam percakapan sehari-hari maupun di media sosial.

Bahasa gaul bisa berasal dari mana saja, misalnya serapan bahasa asing, singkatan kata, plesetan kata, hingga kata yang sedang viral. Contohnya kata Ciwi Ciwi yang sedang viral di kalangan anak muda, penasaran dengan apa yang dimaksud ciwi ciwi? berikut penjelasannya.

Arti Ciwi Ciwi

Ciwi ciwi merupakan plesetan dari kata Cewek Cewek. Jadi ciwi ciwi artinya sebutan untuk wanita atau perempuan yang masih muda (gadis). Kata ini populer di kalangan muda karena pengucapannya yang terkesan unik dan kekinian.

Kata ciwi ciwi sering digunakan untuk memanggil sekelompok perempuan, digunakan untuk membuat story media sosial, bercakap dengan wanita, dan lain sebagainya.

Contoh

  • Budi : Kamu kalau ada ciwi-ciwi lewat suka salting.
  • Asep : Ya gimana lagi, aku kan orangnya suka caper.

Akhir Kata

Nah itulah pembahasan arti ciwi ciwi dalam bahasa gaul yang populer di kalangan anak muda. Kesimpulannya, ciwi ciwi merupakan serapan dari kata cewek, yaitu sebutan untuk wanita atau perempuan yang masih muda.

Artikel terkait
Menu