Arti Ngehe dalam Bahasa Gaul, Hindari Kata Ini!

Arti Ngehe

Arti Ngehe – Ketika bermain media sosial, kita tentunya sering menjumpai berbagai macam istilah gaul yang dipakai netizen untuk membuat postingan, story, tweet, dan sebagainya. Kata gaul dipilih karena beberapa alasan seperti simpel, ringkas, mudah diketik, dan mudah diucap.

Namun tidak semua kata gaul itu mengandung nilai atau makna positif di dalamnya. Beberapa kata gaul di media sosial malahan memiliki maksud negatif dan seharusnya dihindari. Salah satunya ‘ngehe’, jika Anda penasaran apa arti kata ngehe, silahkan simak berikut ini.

Arti Ngehe

Ngehe = Umpatan Kekesalan

Ngehe = Sialan

Kata ngehe merupakan umpatan kekesalan terhadap sesuatu atau seseorang akibat perbuatan atau kesalahannya. Ngehe mengandung arti Sial*n (sekitaran Jakarta), Janc*k (Jawa Timur), atau Keh*d (Sunda).

Kata umpatan ini merupakan bentuk perasaan kesal, benci, marah, dan jengkel yang secara makna itu negatif dan tabu.

Jadi setelah Anda tahu apa artinya Ngehe, maka seharusnya Anda jangan memakai kata ini karena efeknya bisa buruk, misalnya membuat orang tersinggung, tidak terima, dan sebagainya.

Artikel Terkait