Arti Mager dalam Istilah Gaul dan Penyebab Seseorang Mager

Arti Mager – Kata gaul semakin sering kita jumpai dalam interaksi sehari-hari maupun media sosial. Anak muda zaman sekarang memang lebih suka memakai bahasa gaul dengan alasan lebih singkat, padat, simpel, dan mengikuti trend yang ada.

Orang-orang pakai bahasa gaul bukan hanya untuk mengganti kata baku yang sudah ada, namun bahasa gaul sudah sering dipakai dalam interaksi, menyapa, merespon, menerima, atau bahkan menolak. Contohnya kata Mager yang sering kita dengar dalam pembicaraan sehari-hari maupun via chat media sosial.

Arti Mager Adalah

Mager merupakan akronim atau kependekan dari gabungan dua kata dalam bahasa Indonesia, yaitu malas dan gerak.

Ma : Malas/Males
Ger : Gerak
Mager : Malas Gerak

Kata ini dipakai untuk menggantikan tulisan “Malas gerak” karena lebih singkat dan tetap mengandung maksud yang sama. Mager termasuk dalam kata slang (tidak baku) yang hanya boleh dipakai dalam percakapan atau hal-hal yang sifatnya non-formal.

Fungsi Kata Mager

Mager sering dipakai orang-orang untuk menolak ajakan teman atau orang lain. Misalnya, “ayo minggu ini pergi jalan-jalan”, kemudian direspon “gk ah, lagi mager banget”. Jadi kata ini juga menjelaskan alasan penolakan karena sedang malas bergerak dan malas melakukan sesuatu.

Mager juga bisa dipakai untuk menyebut orang lain yang waktu itu sedang malas-malasnya. Misal, “si budi orangnya mageran”, kalimati ini menyebut bahwa budi adalah orang yang suka malas melakukan suatu aktivitas, padahal ia tidak banyak kesibukan.

Penyebab Orang Jadi Mager

1. Suasana Hati Tak Mendukung

Umumnya orang mager karena mood sedang tidak baik, suasana hati tersebut dapat mempengaruhi diri seseorang untuk malas melakukan sesuatu. Namun ketika suasana hati telah balik, biasanya orang akan kembali semangat dan siap melakukan aktivitas.

2. Sedang Kelelahan

Males gerak juga bisa disebabkan karena seseorang kelelahan akibat bekerja tiap hati. Jadi mager dalam konteks satu ini berarti seseorang tidak mau melakukan kegiatan apapun karena tidak punya energi tersisa dan karena lelah.

3. Bosan Dengan Kegiatan

Terkadang kegiatan yang dilakukan terus-menerus dan berulang kali menimbulkan perasaan malas. Karena itu orang biasanya mager melakukan hal-hal yang biasanya sudah sering dikerjakan.

4. Menghindari Interaksi Sosial

Mager juga bisa menjadi alasan bagi orang-orang introvert untuk menghindari berkumpul dengan banyak orang. Mungkin dengan alasan karena orang introvert selalu terkuras energinya ketika bertemu banyak orang dan ketika menyendiri itu berarti mengisi energi.

5. Bingung Dengan Tujuan

Mager bisa diakibatkan karena seseorang bingung mau melakukan hal apa waktu itu. Karena belum menemukan kegiatan atau aktivitas yang diinginkan, seseorang jadi mager dan memilih untuk tidak melakukan apa-apa.

Penutup

Nah itulah penjelasan tentang apa itu mager, arti, serta penyebab orang menjadi malas gerak. Kesimpulannya, mager merupakan kata akronim dari malas gerak yang bisa dipakai untuk respon menolak ajakan orang lain, bisa juga menyebut seseorang yang enggan melakukan kegiatan atau aktivitas tertentu.

Artikel terkait
Menu