Permainan tebakan kian digemari saat ini cocok dimainkan dalam interaksi sehari-hari, terlebih di kalangan remaja zaman sekarang. Tebakan dapat menciptakan keseruan dalam pergaulan, cocok untuk mengasah otak bersama teman, serta memperluas wawasan.
Tebak-tebakan sebenarnya sudah ada sejak lama, namun sedang naik daun karena muncul beragam pertanyaan yang menarik dan membuat penasaran banyak orang.
Topik pada soal tebakan memang tidak ada batasnya, mulai dari pengetahuan umum, pengertian kata, hal-hal yang sedang viral, hingga tebakan berisi unsur humor atau jokes receh.
Salah satu pertanyaan yang sedang ramai diperbincangkan adalah “penyakit yang tidak konsisten”. Pertanyaan ini termasuk dalam tebakan jokes karena memang sifatnya untuk candaan.
Secara nyata tidak ada istilah untuk penyakit yang tidak konsisten. Hal ini tentu memaksa kita untuk berpikir apa jawaban yang cocok untuk kata kunci “penyakit” dan “tidak konsisten”. Nah jika Anda menyerah, mari simak jawaban dan pembahasan logisnya berikut ini.
Penyakit yang Tidak Konsisten
Panas Dingin
Jawaban yang paling masuk akal adalah panas dingin (11 huruf). Kenapa begitu? Karena panas dan dingin adalah sesuatu yang saling kontras atau berlawanan. Hal ini cukup relevan dengan kata kunci “tidak konsisten” pada soal teka-teki di atas.
Panas dingin sebenarnya sebutan untuk sakit demam yang mana penderita akan merasakan kondisi tubuh yang aneh, antara panas dan dingin. Tubuh orang yang demam biasanya terasa panas jika disentuh orang lain, namun bagi dirinya sendiri terasa sangat dingin dan menggigil.
Penyakit panas dingin menurut medis merupakan kondisi ketika tubuh manusia sedang melawan infeksi yang sedang masuk ke dalam tubuh. Untuk mempercepat penyembuhan, biasanya penderita akan meminum obat tertentu untuk gejala tersebut dalam dosis yang tepat. Disarankan juga untuk berkonsultasi kepada dokter agar memperoleh saran obat yang optimal.
Tips Menjawab Tebak-Tebakan
Ketika Anda diberi pertanyaan tebakan berupa jokes receh, maka Anda perlu menghindari jawaban yang umum atau jawaban yang berkaitan dengan hal-hal ilmiah. Sebab tebakan humor bisa dijawab dengan cara unik seperti menggabungkan kata, mengambil plesetan kata, atau memaknai kata dari sisi yang lain.
Contoh soal di atas tentang penyakit yang tidak konsisten bisa dijawab dengan memaknai kata tertentu dalam definisi yang lain. Kata panas dingin adalah nama / istilah penyakit yang populer di Indonesia. Panas dingin punya arti sesuatu yang tidak konsisten karena panas dan dingin merupakan sesuatu yang berlawanan.
Kesimpulan
Demikian pembahasan yang dapat kami sampaikan terkait tebakan 11 huruf berupa penyakit yang tidak konsisten yang ternyata jawabannya adalah panas dingin. Kesimpulannya, tebakan jokes receh membutuhkan logika dasar atau lebih tinggi lagi untuk menemukan jawabannya. Tak heran jika banyak orang yang menyerah menjawab tebakan sulit seperti ini.