
Teka-teki silang (TTS) dan tebak-tebakan merupakan dua permainan kata yang sangat digemari netizen saat ini. Alasannya karena tebakan selalu memunculkan pertanyaan yang baru, unik, mengikuti tren, tidak terkesan monoton, serta membahas topik beragam.
Soal tebakan memuat topik mulai dari pengetahuan umum, definisi kata, nama benda, istilah bahasa, dan masih banyak lagi. Bumbu yang membuatnya menarik tentu saja unsur humor dan logika yang ada di dalam soal teka-teki/tebakan tersebut.
Ketika bermain media sosial, sering kali kita menjumpai soal teka-teki terbaru yang mana kita tidak tahu apakah konteksnya humor atau logika. Salah satu soal yang baru-baru ini viral adalah tumbuh tapi terbatas lowercase satu kata 6 huruf. Kira-kira apa jawabannya? Mari simak artikel berikut ini.
Rambut (6 huruf)
Jawaban pertama yang mungkin relevan adalah rambut. Kenapa rambut? Karena rambut merupakan sesuatu yang bisa tumbuh, namun dalam batasan tertentu. Rambut memang bisa terus panjang, tapi setiap orang kebanyakan akan memotong rambutnya, sehingga terkesan rambut itu terbatas.
Bonsai
Kerdil
Jika kita mencari kata dalam Bahasa Indonesia yang dapat mendefinisikan tumbuh namun terbatas, maka bonsai dan kerdil merupakan pilihan yang tepat. Selain karena kedua kata ini terdiri dari 6 huruf, definisinya juga cukup relevan dengan inti pertanyaan.
Kerdil menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia) adalah selalu kecil saja; tidak dapat menjadi besar (tentang orang, binatang, tumbuhan, dan sebagainya) karena kekurangan gizi atau karena keturunan.
Sedangkan bonsai adalah nama tanaman yang dikerdilkan, dibuat kecil dengan sengaja untuk menjadikannya indah dan memiliki nilai estetika.
Dengan alasan tersebut, bonsai dan kerdil cukup masuk akal untuk menjawab pertanyaan tumbuh tapi terbatas lowercase satu kata 6 huruf.
Permainan kata seperti tebak-tebakan dan teka-teki silang ternyata bermanfaat untuk mengasah kemampuan berpikir dalam memecahkan masalah, meningkatkan kreativitas, melatih fokus dan ketelitian, serta dapat menambah pengetahuan baru.
Selain bermanfaat untuk otak, permainan tebakan juga cocok dimainkan bersama teman ketika waktu senggang untuk mencairkan suasana dan menciptakan keseruan bersama.
Sesuai apa yang telah kita bahas di atas, pertanyaan tumbuh tapi terbatas 6 huruf sifatnya kompleks dan dapat mengarah pada beragam jawaban berbeda. Karena itu, admin memberi tiga pilihan jawaban yang semuanya terdiri dari 6 huruf dan cukup relevan definisinya.
Kami kira itu saja, terima kasih sudah menyimak dengan saksama. Jika Anda butuh bantuan untuk memecahkan soal teka-teki yang rumit, silakan berkunjung kembali.