Kerja Tuntas – Bekerja merupakan suatu hal yang harus dilakukan manusia. Tanpa bekerja, manusia tak dapat memenuhi kebutuhan hidupnya karena terikat pada kebutuhan primer seperti makanan, tempat, hingga tinggal, pakaian. Apalagi di zaman sekarang ini manusia juga tidak lepas dari kebutuhan sekunder seperti gadget, liburan, hingga pemenuh perlengkapan rumah.
Ketika bekerja, banyak aspek penting yang harus dimiliki si pekerja seperti energi, target, tujuan, motivasi diri, mentalitas, hingga kesungguhan hati dalam menjalaninya. Dalam bekerja ada yang dinamakan kerja ikhlas, kerja keras, kerja cerdas, hingga kerja tuntas. Nah pada kesempatan kali ini kita akan fokus membahas apa itu kerja tuntas secara lengkap.
Kerja tuntas adalah bekerja dengan menyelesaikan setiap tugas-tugas dan kewajiban yang telah disepakati bersama. Dengan bekerja tuntas, maka pekerja layak dalam menerima besaran gaji sesuai dengan jerih payah yang telah dikeluarkan hingga pekerjaan tersebut terselesaikan dengan baik.
Kerja tuntas juga dapat didefinisikan sebagai bekerja dengan mengeluarkan semua kemampuan dan tenaga demi terselesaikannya setiap tugas yang diberikan.
Dengan melakukan pekerjaan hingga tuntas, maka akan timbul kepuasan dari pemberi kerja (Bos atau Majikan) sehingga meningkatkan kepercayaannya terhadap si pekerja. Selain itu, kerja tuntas juga membuat pekerja sangat layak mendapat gaji yang besarannya sesuai kesepakatan, terkadang juga kerja tuntas membuat pekerja mendapat bonus-bonus dari si pemberi kerja.
Sebuah pekerjaan bisa dikatakan tuntas apabila hasil dari pekerjaan tersebut sesuai dengan tujuan awal. Kerja tuntas memiliki ciri bahwa hasil pekerjaan baik berupa produk atau jasa sesuai dengan standar dan telah dikerjakan secara menyeluruh.
Pekerjaan tuntas dapat tercapai ketika pemberi kerja telah menaruh kepercayaan atas beban pekerjaan kepada pekerja dan si pekerja memiliki komitmen, usaha, serta sikap bersungguh-sungguh dalam mengerjakannya.
“Pak Andi diberi proyek membangun komplek perumahan berjumlah 10 rumah dalam waktu 12 bulan. Setelah berjalan 12 bulan, Pak Andi berhasil menyelesaikan secara menyeluruh 10 rumah tersebut sesuai kesepakatan yang meliputi desain, cat, halaman, finishing, hingga material-material yang benar”.
Nah itulah pembahasan mengenai pengertian kerja tuntas, ciri-ciri, serta contohnya. Jadi bisa disimpulkan bahwa kerja tuntas adalah pekerjaan yang diselesaikan secara menyeluruh sesuai dengan apa yang telah disepakati. Pekerjaan yang dilaksanakan dengan tuntas memberi kepuasan dari pemberi kerja dan pekerja layak mendapat besaran gaji sesuai perjanjian awal.