8 Arti Speechless dalam Bahasa Inggris dan Istilah Gaul

Arti Speechless

Arti Speechless – Ketika berinteraksi dengan teman, kita sering mendengar mereka mengatakan kalimat yang ditambah dengan kata dalam bahasa Inggris. Biasanya hal ini dilakukan supaya memperoleh kesan modern, mengikuti trend, dan gaul.

Namun terkadang kita sendiri kurang memahami apa maksud dari ucapan teman yang biasa mencampurnya dengan kata dalam bahasa Inggris. Speechless misalnya, kata ini biasa terdengar ketika seseorang sedang kaget atau sangat terkejut dan seketika mengucap “Speechless”. Nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas arti lengkap dari speechless dalam bahasa Inggris dan Istilah Gaul yang sedang populer.

Arti Speechless Bahasa Inggris

Speechless masuk dalam adjective atau kata sifat dengan beragam arti;

  • Tidak bisa berkata apa-apa
  • Bungkam
  • Terdiam
  • Tertegun
  • Kelu
  • Termagu-magu

Jadi kata speechless dari sumber aslinya yaitu kamus bahasa Inggris menyebut sebuah kata sifat seperti tidak dapat berkata apa-apa, bungkam, hingga terdiam. Contoh dari penggunaan kata ini adalah: “i’m speechless”, “yet, i’m still speechless”, “i’m speechless you would even consider this”, dan lain sebagainya.

Arti Speechless Dalam Istilah Gaul

Makna dari kata speechless dalam bahasa gaul sebenarnya hampir mirip dengan makna yang ada dalam kamus bahasa Inggris. Kata speechless bermaksud ungkapan rasa terkejut atau kaget atas suatu hal yang terjadi tanpa diduga-duga.

Selain mengungkapkan maksud terkejut, kata speechless juga sering diartikan sebagai gambaran adanya sesuatu hal yang membuat seseorang sampai terdiam dan tidak dapat berkata apa-apa.

Jadi Speechless dalam istilah bahasa gaul bisa menujukkan terkejut, kaget, atau terdiam melihat kejadian-kejadian yang tak terduga.

Contoh Speechless Di Kehidupan Nyata

Ada berbagai kejadian yang bisa membuat anak gaul mengucap speechless secara tiba-tiba, contohnya ketika hari ulang tahun si A yang tiba hari ini, awalnya si A tidak berharap ada yang memberi hadiah karena teman-temannya dulu sering begitu. Akantetapi tiba-tiba banyak temannya yang datang dan memberi kado si A, nah si A yang melihat hal tersebut menjadi Speechless (Kaget).

Contoh lain, si B adalah orang yang suka berdebat tentang pelajaran di sekolah. Waktu itu si B berdebat dengan si C dalam hal pelajaran Matematika. Hanya saja si C lebih pandai dalam rumus dan menyampaikan argumen yang membuat si B menjadi Speechless (Terdiam).

Penutup

Demikian artikel kali ini tentang arti speechless dalam kamus bahasa Inggris dan istilah gaul yang sedang populer saat ini. Kesimpulannya, Speechless dalam bahasa gaul punya arti yang agak mirip dengan aslinya, yaitu kaget dan terdiam.

Artikel Terkait