Berikan Contoh Cara Santun Kepada Teman! Jawaban Terlengkap

Berikan Contoh Cara Santun Kepada Teman

Manusia merupakan makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain, oleh sebab itu kita harus menjaga hubungan baik dengan orang-orang di sekitar. Dengan saudara, tetangga, hingga teman harus ada ikatan yang kuat dan saling bersatu.

Untuk itu, kita harus membiasakan bersikap santun kepada orang lain karena santun merupakan akhlak terpuji yang dapat menguatkan hubungan sosial dengan orang lain. Definisi dari santun adalah halus dan baik budinya, perkataannya, sabar, tenang, sopan, memiliki belas kasih, serta suka menolong.

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas beberapa contoh cara santun kepada teman yang baik dan benar agar hubungan pertemanan makin erat dan tidak mudah putus. Simak selengkapnya berikut ini.

Berikan Contoh Cara Santun Kepada Teman

1. Tidak Mencela atau Menghina Teman

Sikap santun kepada teman yang pertama adalah dengan tidak menghina, merendahkan, atau mencela teman. Kita harus bisa menghormati teman tanpa menjelek-jelekkan kekurangan atau hal-hal lain yang tidak kita suka.

2. Berbicara Menggunakan Bahasa yang Sopan dan Halus

Ketika berbicara dengan teman, hendaknya kita memakai bahasa yang sopan dan halus. Sikap ini termasuk penerapan santun dalam kehidupan sosial bersama teman.

3. Menolong Teman yang Butuh Bantuan

Bila kita melihat ada teman yang kesusahan, terkena masalah, atau tertimpa musibah, maka kita harus menolong teman tersebut dengan ikhlas dan tanpa pamrih. Selain sebagai cerminan sikap santun, kebiasaan suka menolong juga dapat mempererat hubungan pertemanan.

4. Menghormati Perbedaan Agama, Suku, Ras, Bahasa, dan Budaya

Kita hidup dalam lingkungan yang penuh keberagaman, mulai dari perbedaan agama, suku, budaya, ras, golongan, hingga bahasa. Jika kita punya teman yang berbeda, maka sikap yang tepat adalah kita harus menghargai dan menghormati perbedaan tersebut.

5. Tidak Berbicara Kasar atau Menyinggung Perasaan Teman

Saat berbicara dengan teman, kita harus berhati-hati dalam memiliki kata. Jangan sampai keluar ucapan yang kasar atau dapat menyinggung perasaan teman. Menjaga hati dan perasaan teman sangat penting agar pertemanan makin baik dan kokoh.

6. Menghargai Perbedaan Pendapat Teman

Perbedaan pendapat memang selalu ada di mana pun kita berada, termasuk di lingkungan sekolah dan rumah bersama teman-teman. Jika ada perbedaan pendapat, kita harus bisa menghargai pendapat teman, tidak merendahkan pendapat mereka, serta tidak memaksakan pendapat pribadi kepada teman.

7. Tidak Menyombongkan Diri kepada Teman

Kita tidak boleh bersikap sombong atau pamer kepada teman, misalnya pamer uang, gaji, kekayaan, kendaraan, dan lain sebagainya. Sikap sombong hanya akan merusak hubungan pertemanan, jadi jangan sampai kita bersikap sombong kepada siapa pun.

8. Berteman Tanpa Membeda-bedakan

Dengan semua teman kita harus bersikap adil dan tidak membeda-bedakan atau pilih kasih. Meskipun teman memiliki kekurangan, kesalahan, atau sifat yang tidak kita sukai, kita harus tetap menghargai teman sebagaimana mestinya.

9. Mengucapkan Terima Kasih jika Ditolong Teman

Contoh cara santun kepada teman selanjutnya adalah mengucapkan terima kasih ketika teman menolong kita. Ucapan terima kasih merupakan bentuk penghargaan kita terhadap jasa yang telah diberikan teman.

10. Berteman dengan Tulus dan Tidak Memandang Harta

Saat berteman, kita tidak boleh memandang harta kekayaan teman. Artinya, kita harus berteman dengan tulus kepada siapa saja, baik itu dari keluarga kaya maupun dari keluarga yang kurang berada.

Baca juga : contoh sikap sopan santun secara lengkap

11. Mengucapkan Salam dan Mengetuk Pintu saat Bertamu ke Rumah Teman

Contoh sikap santun kepada teman selanjutnya adalah mengucapkan salam dan mengetuk pintu terlebih dahulu saat berkunjung ke rumah teman. Jangan sampai kita masuk rumah teman sebelum diberi izin.

12. Meminta Izin jika Meminjam Barang Teman

Sebelum memakai barang milik teman, kita harus meminta izin terlebih dahulu kepada yang punya. Jika tidak diizinkan, kita tidak boleh memaksa teman meminjamkannya.

13. Tidak Membicarakan Keburukan Teman

Setiap orang mungkin punya keburukannya masing-masing, jika kita tahu keburukan teman, maka kita tidak boleh membicarakan hal tersebut kepada orang lain.

14. Tidak Membongkar Rahasia Teman

Selanjutnya, sikap santun juga ditunjukkan dengan menjaga rapat-rapat rahasia yang dimiliki teman. Kita tidak boleh membocorkan rahasia teman karena hal tersebut dapat merusak kepercayaan teman terhadap diri kita.

15. Berkata Jujur dan Tidak Berbohong

Santun kepada teman juga bisa dilakukan dengan berkata jujur dan menghindari berbohong kepada teman. Jangan sampai kita mengucapkan sesuatu yang tidak benar karena hal tersebut dapat merusak pertemanan.

16. Peduli dengan Kondisi Teman

Misalnya ketika teman sedang bersedih, maka kita harus mencoba menghibur dan memberi semangat kepada teman. Sikap seperti ini merupakan bentuk kepedulian terhadap teman yang penting dibiasakan.

17. Menjenguk Teman ketika Sakit

Terakhir, saat ada teman yang sakit, maka kita harus menjenguk mereka. Saat menjenguk teman, kita bisa membawakan sesuatu yang bermanfaat, memberi semangat teman, serta mendoakan kesembuhannya.

Demikian pembahasan kali ini tentang “Berikan Contoh Cara Santun Kepada Teman”. Kesimpulannya, perilaku santun terhadap teman sangat penting dibiasakan dalam pergaulan sehari-hari agar hubungan pertemanan makin erat dan bisa saling menghargai.

Artikel Terkait